Mari Doakan Keselamatan 53 Kru KRI Nanggala-402

×

Mari Doakan Keselamatan 53 Kru KRI Nanggala-402

Bagikan berita
Foto Mari Doakan Keselamatan 53 Kru KRI Nanggala-402
Foto Mari Doakan Keselamatan 53 Kru KRI Nanggala-402

JAKARTA - Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi, Fadjroel Rachman mengajak seluruh masyarakat Indonesia mendoakan keselamatan para kru KRI Nanggala 402 yang hilang kontak sejak Rabu 21 April 2021, sekitar pukul 03.00 WIB.Dia berharap, seluruh kru KRI Nanggala 402 itu diberi keselamatan dan dapat kembali kepada keluarganya. Selain itu, doa keselamatan juga ditujukan kepada tim gabungan yang melakukan pencarian di perairan Bali tersebut.

"Saudara-saudari sebangsa setanah air, 270 juta rakyat Indonesia marilah kita terus berdoa untuk keselamatan dan penyelamatan kru kapal selam KRI Nanggala 402 dan mereka bisa kembali ke keluarganya, amin," kutip akun media sosial Instagram Staf Khusus Presiden Komunikasi, Sabtu (24/4/2021).Sebelumnya, kapal selam KRI Nanggala-402 hilang kontak di Prairan Utara Bali pada Rabu 21 April. Hingga saat ini tim gabungan majukan pencarian.

Puluhan kapal canggih dikerahkan untuk melakukan pencarian. Tidak hanya itu, sejumlah negara lainnya juga turut membantu melakukan pencarian kapal selam milik Indonesia tersebut.Menurut Kapuspen TNI Mayjen Achmad Riad, pada hari ketiga upaya pencarian kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang di perairan Bali utara, tim menemukan titik yang diperkirakan menjadi lokasi hilangnya kapal selam TNI AL tersebut.

"Kalau ditarik garis jaraknya dari Celukan Bawang itu kurang lebih sekitar 23 notikal mil atau kurang lebih 40 kilometer di utara Celukan Bawang. Di sekitar daerah tersebut diperkirakan," kata Mayjen Achmad Riad dalam jumpa pers di Base Ops Lanud Ngurah Rai Bali, Jumat 23 April 2021. (aci)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini