Menhan Minta Penyebab Jatuhnya Pesawat Hercules Cepat Diselidiki

×

Menhan Minta Penyebab Jatuhnya Pesawat Hercules Cepat Diselidiki

Bagikan berita
Menhan Minta Penyebab Jatuhnya Pesawat Hercules Cepat Diselidiki
Menhan Minta Penyebab Jatuhnya Pesawat Hercules Cepat Diselidiki

ryamizardPADANG - Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu tak mau lebay berbicara kecelakaan Pesawat Hercules TNI AU A-1334 di, Wamena Papua, Minggu (18/12). Dia berharap proses penyelidikan selesai dengan cepat.

"Lagi diselidiki dulu. Kita selidiki dulu baru bicara. Jangan bicara dulu, nanti lebay. Apa sebabnya jatuhnya pesawat itu," ujarnya usai menjadi inspektur upacara peringatan Hari Bela Negara ke 68 di Lapangan Imam Bonjol Padang, Senin (19/12).Ditegaskannya, hingga kini belum dapat dipastikan apa penyebab pesawat hibah dari Australia tersebut kecelakaan. Untuk itu pihaknya akan memastikan penyebab jatuhnya terlebih dahulu, setelah ada hasil penyelidikan.

"Untuk itu kita akan lakukan penyelidikan terlebih dahulu, sehingga dapat dipastikan penyebab jatuhnya," katanya.Pesawat Hercules nahas itu pada Minggu, (18/12), pukul 05.34 WIT, bertolak dari Bandara baru Mozes Kilangin di Timika, Kabupaten Mimika, tujuan Wamena, Kabupaten Jayawijaya, membawa bahan bangunan jenis semen, 12 kru, serta satu penumpang. (yose)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini