Menkes Terawan Berbagi Tips Cegah Korona COVID-19

×

Menkes Terawan Berbagi Tips Cegah Korona COVID-19

Bagikan berita
Foto Menkes Terawan Berbagi Tips Cegah Korona COVID-19
Foto Menkes Terawan Berbagi Tips Cegah Korona COVID-19

JAKARTA - Dua orang Indonesia dinyatakan positif terinfeksi virus korona/Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). Tak bosan-bosannya, Menteri Kesehatan RI Terawan Agus Putranto menyerukan agar masyarakat waspada terhadap penularan COVID-19.Menkes Terawan berbagi tips untuk mencegah COVID-19 yang dapat dilakukan. Siapapun harus melakukan, jangan ada kepanikan karena penyakit ini dapat dicegah.

"Langkah pertama yang harus kita lakukan sudah benar. Langkah pertama kita berdoa ya benar, gimana. Tapi, tetap harus diiringi dengan ikhtiar," ucap Terawan saat ditemui di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara, Senin (2/3).Menkes Terawan menambahkan, selain doa, masyarakat juga diminta untuk menjaga imunitas tubuh dengan menerapkan pola hidup sehat, mengonsumsi makanan bergizi, istirahat yang cukup, rutin berolahraga, dan menjaga kebersihan.

"Virus itu tidak ada carier, yang ada bakteri. Jadi virus kalau sudah lewat masanya, dia akan mati sendiri karena dia masuk dalam kategori self limited disease atau penyakit yang mati dengan sendirinya," tegas Terawan dikutip dari okezone."Artinya, sekarang tergantung imunitas tubuh kita. Bisa kita naikkan lewat program Germas (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat). Tidur yang cukup. Buat wartawan jangan ngejar berita terus sampai lupa tidur," timpalnya disambut gelak tawa awak media.

Sekadar informasi, dengan adanya dua orang Indonesia positif COVID-19 tersebut, menjadi kasus pertama di Tanah Air. Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan telah bergerak cepat, melakukan tracking dan pengecekan langsung.Kedua korbannya saat ini dilaporkan tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut di RSPI Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, sejak 1 Maret 2020. (aci)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini