Minangkabau Corner Unand Diresmikan

×

Minangkabau Corner Unand Diresmikan

Bagikan berita
Minangkabau Corner Unand Diresmikan
Minangkabau Corner Unand Diresmikan

PADANG - Unand meresmikan Minangkabau Corner di lantai 3 Perpustakaan Unand, Selasa (29/12). Keberadaan pusat kebudayaan Minangkabau itu diharapkan dapat memfasilitasi masyarakat di seluruh penjuru dunia untuk mengetahui tentang tradisi Minang."Orang Minang ini perantau dan berada hampir di seluruh penjuru dunia. Dengan mengakses website minangkabau.unand.ac.id mereka akan mengetahui asal, dan seperti apa budaya di kampung mereka," kata Pembina Minangkabau Corner yang juga Wakil Rektor I Unand Febrin Anas Ismail.

Febrin mengatakan, program tersebut didukung ribuan mahasiswa dan akademisi. Universitas Andalas siap menghimpun seluruh informasi nagari se-Sumatera Barat yang akan didokumentasikan dalam bentuk digital dan cetak. Tidak hanya itu, Unand akan kembali menjemput informasi Minangkabau tempo dulu, disatukan agar diketahui secara pasti peradaban Minangkabau dahulunya. (defil)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini