MU Ditahan Sevilla, Shaktar Donetsk Menang LAwan AS Roma

Ă—

MU Ditahan Sevilla, Shaktar Donetsk Menang LAwan AS Roma

Bagikan berita
Foto MU Ditahan Sevilla, Shaktar Donetsk Menang LAwan AS Roma
Foto MU Ditahan Sevilla, Shaktar Donetsk Menang LAwan AS Roma

[caption id="attachment_17606" align="alignnone" width="600"] Liga Champions[/caption]SEVILLE – Manchester United harus meraih hasil yang cukup menjanjikan ketika melakoni leg pertama babak 16 Besar Liga Champions musim 2017-2018. Melawan Sevilla, klub berjuluk Setan Merah tersebut mampu menyudahi laga dengan kedudukan 0-0.

Dalam pertandingan Estadio Ramon Sanchez Pizjuan pada Kamis (22/2/2018) dini hari tersebut, Man United sejatinya memang tampil kurang mengigit sejak menit awal. Bahkan beberapa kali gawang mereka mendapatkan ancaman dari para pemain Sevilla.Akan tetapi sejumlah kesempatan yang dimiliki oleh kubu tuan rumah masih belum mampu memasukan bola ke dalam gawang Man United yang dikawal oleh David de Gea. Man United sendiri sebenarnya juga memiliki sejumlah kans untuk bisa unggul lebih dahulu atas Sevilla.

Sementara, AS Roma harus takluk dengan skor akhir 1-2 dari lawannya Shaktar Donetsk. Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Oblasny SportKomplex Metalist, Roma sebenarnya mampu tampil menjanjikan sejak menit awal dimulai. Bahkan Roma mampu unggul lebih dahulu atas Donetsk melalui gol yang dicetak oleh Cengiz Under.Donetsk mampu menyamakan kedudukan ketika pertandingan berusia 52. Adalah Facundo Ferreyra yang bisa mencatatkan namanya di papan skor, setelah tembakannya meluncur deras ke dalam gawang Roma yang dijaga oleh Alisson.

Tim besutan Paulo Fonseca tersebut akhirnya mampu merealisasikannya ketika Fred mampu mencetak gol ke gawang Roma pada menit 72.Meski menelan kekalahan pahit dari Donetsk, peluang Roma untuk bisa melangkah ke babak perempatfinal Liga Champions 2017-2018 masih terbuka lebar. Pasalnya mereka masih memiliki satu laga lagi melawan Donetsk yang bakal digelar di Stadio Olimpico dua pekan lagi. (aci)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini