Mutasi Bergulir di Polda Sumbar, Sejumlah Kasat Dimutasi

×

Mutasi Bergulir di Polda Sumbar, Sejumlah Kasat Dimutasi

Bagikan berita
Foto Mutasi Bergulir di Polda Sumbar, Sejumlah Kasat Dimutasi
Foto Mutasi Bergulir di Polda Sumbar, Sejumlah Kasat Dimutasi

PADANG - Mutasi perwira pertama serta beberapa orang kapolsek di jajaran Polda Sumbar bergulir. Sebanyak 171 perwira pertama, menengah dan ASN diganti berdasarkan surat telegram Kapolda bernomor Kep/114/II/2020, tertanggal 21 Pebruari.Dalam surat telengram itu, Kapolsek Pauh Kompol Hamidi, dimutasi dan dipromosikan sebagai Wakapolres Padang Panjang. Ia mengantikan Kompol Asnita. Jabatan yang ditinggalkan Hamidi dipercayakan pada AKP Anton Luther, sebelumnya menjabat Kasat Reskrim Polres Limapuluh Kota.

Kapolsek Koto Tangah Kompol Rico Fernanda, ditugaskan menjadi Kasat Reskrim Polresta Padang, menggantikan AKP Edriyan Wiguna yang pindah tugas sebagai Panit 2 Subdit 3 Ditreskrimum Polda SumbarPenganti Rico sebagai Kapolsek Koto Tangah, diamanahkan pada AKP Zamri Elfino, yang sebelumnya menjabat Kapolsek Kota Solok.

Kapolsek Padang Selatan, AKP Jefri Afridan pindah dengan jabatan sama di Polsek Sungai Rumbai Polres DharmasrayaBegitu juga Kapolsek Nanggalo, AKP Ridwan rotasi ke Polsek Padang Selatan mengantikan Jefri Afridan. Posisinya digantikan oleh AKP Sosmedya, mantan Kasat Intelkam Polres Pasaman Barat

Kasat Lantas Polresta Padang yang selama ini dipegang Kompol Asril Prasetya, akhirnya beralih pada perwira lain. Asril pindah ke bagian Kasigar Subditgakkum Ditlantas Polda Sumbar.Dia digantikan AKP Sukur Hendri Saputra, dari Panit 2 Subdit Wisata Ditpamobvit Polda Sumbar.

"Ya masih banyak lagi, perwira berpangkat AKP, Iptu dan Ipda dimutasi, "ujar Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol. Satake Bayu. (guspa)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini