Nelayan Pessel Hilang, Tim Gabungan Masih Lakukan Pencarian

Ă—

Nelayan Pessel Hilang, Tim Gabungan Masih Lakukan Pencarian

Bagikan berita
Foto Nelayan Pessel Hilang, Tim Gabungan Masih Lakukan Pencarian
Foto Nelayan Pessel Hilang, Tim Gabungan Masih Lakukan Pencarian

PAINAN – Satpolair Polres Pesisir Selatan semenjak hari pertama menanggapi laporan kejadian orang yang hilang, Minggu (10/4/2022).Sebelumnya, pada Kamis 7 April 2022 pukul 11.00 lalu masyarakat melapor Wib telah datang melaporkan kejadian orang hilang ke kantor Satpolairud.

Saksi Irwan (30) warga Batu Hampa melaporkan kalau Zulhendri alias Ijun (38) warga Seberang Sawah Setara Nanggalo belum kembali pulang dari melaut.Kronologis kejadian, pada 6 April 2022 sekira pukul 17:00 Wib korban dan rekannya bernama Era pergi melaut (menjaring) menggunakan dua perahu.

Sesampai di perairan Gabuo Dingin antara Pulau Sinyamuk dengan Pulau Penyu, korban dan Era berpisah untuk memasang jaring masing-masing, sekira pukul 23:15 Wib datang Badai secara tiba tiba.Sekitar pukul 23: 30 Wib Era mencoba menghubungi korban melalui ponsel namun tidak ada jawaban.

Setelah badai reda sekitar pukul 01:00 Wib Sdr Era mencoba mendekati perahu korban. Namun korban tidak ditemukan di perahu.Era mencoba mencari disekitar lokasi perahu namun korban tidak juga di temukan.

Era lalu menghubungi rekan – rekan nelayan lainnya memberitahukan bahwa korban tidak ditemukan di perahunya.Sekira pukul 06:30 Wib rekan nelayan lainnya datang membantu Sdr Era mencari korban di perairan Gabuo Dingin namun tidak juga ditemukan. Pada pukul 09.00 Wib Sdr Era dan para nelayan membawa perahu korban ke Carocok tarusan dan melaporkan ke Pos BPBD carocok dan Pos Polairud Tarusan.

Kasat Polairud IPTU Rosa Harisman dan personelnya langsung menindak lanjuti dengan meminta keterangan para saksi – saksi kejadian dan melakukan koordinasi dengan BPBD Kab. Pessel.Pencaharian ini sudah memasuki hari keempat dari waktu awal korban hilang.

Pencaharian akan dilanjutkan besok di seputaran perairan Gabua Dingin antara Pulau Sinyamuk dan Pulau Penyu nantinya dengan menambah personel lainnya.“Kami mengimbau kepada masyarakat nelayan bersabar dengan kejadian ini tentunya pencarian juga memperhatikan keselamatan pelayaran,” imbau Kasat Polairud Polres Pessel. (aci)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini