O2SN Tingkat SD-SMP Tanah Datar Dimulai

×

O2SN Tingkat SD-SMP Tanah Datar Dimulai

Bagikan berita
Foto O2SN Tingkat SD-SMP Tanah Datar Dimulai
Foto O2SN Tingkat SD-SMP Tanah Datar Dimulai

 [caption id="attachment_66197" align="alignnone" width="663"]
Tanda dimulainya iven O2SN Wabup Zuldafri Darma bersama Kadis Dikbud Abrar melepas balon. (yusnaldi)[/caption]

BATUSANGKAR - Iven O2SN tingkat SD-SMP Tanah Datar digelar di Batusangkar, ratusan siswa yang mewakili 14 kecamatan bertarung pada lima cabang olahraga.Wabup Zuldafri Darma membuka rangkaian iven ini di gazebo gedung Indojalito, Senin (9/4) kemarin. Sebelumnya, direncanakan bakal digelar di lapangan Cindue Mato, namun saat itu hujan menguyur.

Kendati, demikian rangkaian pembukaan iven tahunan ini masih meriah, kontingen tetap melaksanakan dafile menuju lapangan Cindue Mato dari kawasan gedung peninggalan koloni Belanda itu, dan pelepasan balon oleh Wabup.Di hadapan Kadis Dikbud Abrar, Ketua Panitia Inhendri Abbas dan unsur Forkopimda, Zuldafri Darma berharap agar iven O2SN ini menjadi ajang prestasi bagi siswa untuk menunjukan minat-bakatnya, yang selama ini telah dibina dalam ekstrakurikuler di SD dan SMP.

"Memang O2SN ini sebagai ajang silaturahmi bagi guru olahraga, kepala sekolah dan anak didik, namun tujuannya tentu untuk meraih prestasi dan juara dengan menjunjung sportifitas, sebab nanti yang jadi juara langsung mewakili Tanah Datar ke provinsi," ungkap Wabup.Ia menyatakan atlet Tanah Datar yang tiap tahunnya bertarung oada O2SN provinsi selalu mencatatkan prestasi, makanya tahun ini besar harapannya bisa mengibarkan bendera "kuning" sebagai ikon daerah ini dengan prestasi gemilangnya. (yusnaldi)

 

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini