Ke Belanda, Saya Terlantar 4 Jam 2 Hari

Foto Harian Singgalang
×

Ke Belanda, Saya Terlantar 4 Jam 2 Hari

Bagikan opini

Wow amajing. Tapi, katanya, tahun depan, mesti pakai visa Belanda.“Oke kalau mantun.”

Saya keluar. Tadi saya tersiksa di dalam selama 4 jam lebih larena petugas di sana silih berganti lewat membawa kopi hangat di tangannya. Bau kopi itu aduhai.Sudah seperti dalam film Amerika saya dibuatnya. Tahanan diperiksa lalu polisi membawa segelas kopi dan menyalakan rokok.

Tapi ini bukan film, melainkan kejadian nyata. Hikmahnya pertama jangan sok mantap. Kedua visa Schengen memang bisa dipakai guna mengunjungi 26 negara di Eropa, tapi untuk masuk mesti ke negara sesuai dimana visa dikeluarkan.Saya pernah masuk Belanda dua kali sebelum ini, satu diantaranya memakai bisa Prancis. Aman. Tapi, ternyata sekarang-sekarang sedang diperketat. Manalah saya tahu, maklum mau ke Eropa segala merasa sudah diuruskan dan beres.

Selain itu hikmahnya adalah: saya dapat pengalaman yang sekarang saya bagi.Ketiga, tidak usah tegang. Ini yang terpenting. Bukan teroris, bukan pelarian politik, ini hanya disebabkan dua hal, satu visa dua komunikasi.

Jika kalau sudah beres atau tidak, jangan pernah merasa malu menceritakannya pada orang banyak. Makin malu, maka akan kian buruk bagi diri Anda eee saya. Kalau malu juga akan jadi bebas seumur hidup.Hikmah lain? Amsterdam jika malam apalagi pagi memang aduhai seaduhai musim dingin yang hendak menjemput musim semi.

Sendirian saya ke Eropa ternyata bukan itu masalahnya melainkan dokumen perjalanan. Paspor baru, uang cukup, jaket tebal pula, haha visa masalah utamanya.Dan malam ini, masih terasa kerongkongan saya tadi siang. Kering. Terasa pula nikmatnya kopi yang saya seruput di pelataran bandara kala suhu 4 derajat.

Jika tak mengalami maka saya tak tahu. Maka pergilah raun-raun, tapi jangan lupa bawa obat, nanti perutmu memilin, kemana obat akan dicari?Dan malam di Amsterdam ini semakin dingin. Sebo dan jaket tebal saya pun sudah dingin. Tidur saja obatnya, tidak yang lain. Hahahaha, ada jelas?(***)

Tag:
Bagikan

Opini lainnya
Terkini