Pemko Bangun Terminal di Anak Aia dan Iwapi

Foto Harian Singgalang
×

Pemko Bangun Terminal di Anak Aia dan Iwapi

Bagikan opini

[caption id="attachment_29164" align="alignnone" width="600"]Walikota Padang Mahyeldi (net) Walikota Padang Mahyeldi (net)[/caption]PADANG - Pemerintah Kota (Pemko) Padang akan bangun terminal tipe a di kawasan Anak Aia pada 2018 mendatang. Tidak hanya terminal A, Pemko Padang juga akan membangun terminal angkutan kota (angkot) di kawasan Iwapi.

"Insya Allah, pada tahun besok kita akan mempunyai terminal tipe A. Untuk pembangunan terminal ini, kita meminta bantuan pada pemerintah pusat," kata Walikota Padang, Mahyeldi Ansharullah, Jumat (3/3).Mahyeldi mengatakan, kalaupun pemerintah pusat tidak menganggarkan dana untuk pembangunan terminal tipe A itu, pihaknya juga akan tetap membangun terminal dengan luas tanah lima hektar.

"Mudah-mudahan semuanya terealisasi. Kita akan perjuangkan untuk mendapatkan kucuran dana dan segera memiliki terminal tipe A," ujar Mahyeldi.Selain itu, untuk terminal angkot yang akan dibangun di kawasan Iwapi, pihaknya saat ini telah mengurus administrasi.  (deri)

Tag:
Bagikan

Opini lainnya
Terkini