Outlet Dendeng Balado Foods di Pondok Diresmikan

×

Outlet Dendeng Balado Foods di Pondok Diresmikan

Bagikan berita
Foto Outlet Dendeng Balado Foods di Pondok Diresmikan
Foto Outlet Dendeng Balado Foods di Pondok Diresmikan

PADANG - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Padang meresmikan dibukanya outlet Pusat Oleh-oleh Khas Padang Dendeng Balado (DB) Foods, Minggu (1/12).Outlet DB Foods ini berlokasi di Jalan Hos Cokrominoto No 17A Padang, Kecamatan Padang Barat. Toko oleh-oleh ini sudah dirintis sejak tahun 1969 dengan nama "Dendeng Belakang Kongsi Se-Lie". Tahun 2009 dilakukan rebranding dengan nama DB Foods dan didirikanlah Pusat Oleh-Oleh DB Foods (Factory Outlet) di Jalan Niaga Dalam No. 39 Padang.

Untuk merayakan 50 tahun DB Foods (1969-2019), didirikanlah Pusat Oleh-oleh DB Foods (Premium Outlet) Jalan HOS Cokroaminoto tersebut.Kepala Bidang (Kabid) Destinasi Wisata Disbudpar Padang, Andree Algamar mengapresiasi kehadiran outlet ini dan berharap ramai dikunjungi wisatawan.

Selain itu, kepada pelaku usaha lainnya diharapkan memajukan produk lokal. Ini agar pemasukan bertambah dan produk yang dimiliki terkenal."Pemko Padang sangat mendorong pengusaha lokal untuk menjual produk lokal sehingga uang tetap beredar di Padang maupun Sumbar secara umum," katanya.

Sementara Owner DB Foods Padang, Heri Kurniadi mengatakan kuliner ini lebih lengkap, lebih besar, dan pastinya lebih nyaman untuk berbelanja bersama keluarga dan relasi bisnis."Hari perdana buka, konsumen diberi diskon 20 persen untuk semua pruduk," ujarnya pada, Minggu (1/12).

Toko oleh-oleh Pondok produk andalan DB Foods lanjutnya adalah khas Dendeng Balado. Selain itu, DB Foods juga memproduksi dendeng lado ijo, dendeng kering, dan rendang. (bambang) 

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini