Pebulutangkis Remaja Sumbar Rebut Tiga Medali di Riau

×

Pebulutangkis Remaja Sumbar Rebut Tiga Medali di Riau

Bagikan berita
Foto Pebulutangkis Remaja Sumbar Rebut Tiga Medali di Riau
Foto Pebulutangkis Remaja Sumbar Rebut Tiga Medali di Riau

[caption id="attachment_51657" align="alignnone" width="650"]Para atlet bulutangkis remaja Sumbar yang berjaya dalam kejuaraan kelompok umur se-Sumatera. (ist) Para atlet bulutangkis remaja Sumbar yang berjaya dalam kejuaraan kelompok umur se-Sumatera. (ist)[/caption]PEKANBARU - Pebulutangkis remaja Sumbar sukses mengharumkan nama daerah ini, setelah menggondol tiga medali pada kejuaraan kelompok umur se-Sumatera di Pekanbaru, Riau. Keberhasilan yang diukir ini melebihi target yang ditetapkan.

Dalam kejuaraan bulutangkis bertajuk Daihatsu Astec Open Nasional yang digelar selama lima hari (4-8 April) itu, Sumbar sukses merebut emas di dua nomor, masing-masing tunggal putra taruna dan ganda putra taruna.Untuk tunggal putra direbut Diovano Arisdo yang dalam partai final berlangsung sengit dan alot. Sedangkan ganda putra direbut Sevio Delano yang berpasangan dengan Diovano Aristo. Beda dengan tunggal putra, final ganda putra, pasangan remaja Sumbar ini mudah mengalahkan lawannya.

"Untuk tunggal putri, duta Sumbar meraih perunggu atas nama Sakura Hana," kata Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Sumbar Syafrizal, Minggu (9/4).Selain meraih emas, Diovano juga membawa tabanas Rp2 juta. Sedangkan pasangan Sevio/Diovano selain emas juga berhak atas uang Rp3 juta. Untuk tunggal putri, Sakura mendapat tabanas Rp1 juta.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Sumbar itu menyebutkan tim pebulutangkis remaja yang dilatih Nazaruddin itu meraih prestasi melampaui target.Dia senang dan bangga, karena pebulutangkis remaja Sumbar bisa mengharumkan daerah ini. Apalagi untuk cabang bulutangkis, secara nasional prestasi yang diukir Sumbar, mesti pernah juara tapi tidak berada di jajaran daerah ditakuti oleh daerah lain untuk cabang bulutangkis.

"Semoga prestasi ini memacu semangat pebulutangkis remaja lainnya dan mereka terus memperlihatkan prestasi hebat ke depan, dan menjadikan Sumbar disegani oleh daerah lain," kata Syafrizal. (pen)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini