Pemko Padang Pilih Sopir Angkutan Kota Teladan

×

Pemko Padang Pilih Sopir Angkutan Kota Teladan

Bagikan berita
Pemko Padang Pilih Sopir Angkutan Kota Teladan
Pemko Padang Pilih Sopir Angkutan Kota Teladan

 PADANG -Guna meramaikan daerah wisata Kota Padang, mestinya awak kendar­aan umum (sopir), harus mampu menjadi guide (pemandu) yang baik. Ini di satu sisi, pengunjung yang datang ke ibukota provinsi ini, cukup bertanya pada sopir angkot saja.

Demikian ditegaskan Staf Ahli Walikota Padang, Hermen Peri saat membuka pemilihan Awak Kendaraan Umum Teladan (Akut) tingkat Padang 2015, Senin (11/5) di Hotel Hayam Wuruk Padang.Dikatakannya, saat ini sikap sopir angkutan umum jauh tertinggal dari daerah lain. Di daerah lain, terutama di daerah Jawa, sopir angkot sudah mampu memberikan pelayanan yang ramah, bahkan juga menjadi pemandu untuk daerahnya, sehingga begitu ada pengunjung yang datang, tidak merasa sesat.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Perhubungan Padang, Rudy Rinaldy mengatakan, pemilihan Akut 2015 tersebut berlangsung selama tiga hari, 11-13 Mei 2015. Pesertanya 25 orang, terdiri dari seluruh pengemudi angkutan umum orang, terdiri dari AKAP, AKDP, taksi, travel pariwisata dan angkutan umum barang di Padang. (yose)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini