Pemko Padang Turunkan Target Pendapatan Daerah

×

Pemko Padang Turunkan Target Pendapatan Daerah

Bagikan berita
Foto Pemko Padang Turunkan Target Pendapatan Daerah
Foto Pemko Padang Turunkan Target Pendapatan Daerah

PADANG - Pemerintah Kota (Pemko) Padang menurunkan target pendapatan daerah sebesar Rp23,76 miliar pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2016."Pendapatan daerah pada APBD-P direncanakan Rp2,162 triliun atau turun 1,09 persen dari target penerimaan 2016 sebesar Rp2,186 triliun," kata Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah.

Mahyeldi mengatakan, penyebab penurunan target pendapatan itu ialah karena penurunan target penerimaan pendapatan pajak daerah, retribusi daerah dan lain-lain pendapatan asli daerah yang sah serta penurunan dana alokasi khusus 2016.Namun, penurunan dana bagi hasil pajak dari provinsi diimbangi dengan bantuan keuangan dari provinsi atau pemerintah daerah lainnya.

Terkait hal tersebut, ia menyampaikan belanja daerah perlu diselaraskan dengan sumber-sumber penerimaan seperti terkait penerimaan dana bagi hasil yang berasal dari pajak dan non pajak, DAU dan DAK. (deri)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini