Suporter Semen Padang Antre Mengular di Loket Penjualan Tiket

×

Suporter Semen Padang Antre Mengular di Loket Penjualan Tiket

Bagikan berita
Suporter Semen Padang Antre Mengular di Loket Penjualan Tiket
Suporter Semen Padang Antre Mengular di Loket Penjualan Tiket

[caption id="attachment_50007" align="alignnone" width="650"]Suporter Semen Padang serbu loket penjualan tiket. (dede) Suporter Semen Padang serbu loket penjualan tiket. (dede)[/caption]PADANG- Antrean mengular terjadi di loket penjualan tiket laga Semen Padang FC menjamu Arema FC di leg 1 semifinal Piala Presiden 2017 di Stadion H. Agus Salim, Padang.

Loket penjualan yang baru mulai dibuka sekitar pukul 10.00 WIB, Kamis (2/3) membuat warga yang ingin menyaksikan laga Kabau Sirah kontra Singo Edan menjubeli tempat penjualan yang berlokasi di sisi selatan stadion kebanggaan urang awak itu."Saya sudah satu jam lebih menunggu loket dibuka, kemudian hanya satu loket yang menjual tiket," ujar Il salah seorang warga yang mengantre.

Bahkan tak sedikit pula warga yang kecewa karena tiket yang dijual pun habis. "Tiket VIP atau tribun tertutup sudah habis. Ini saya tengah berjuang membeli tiket tribun terbuka," tambah Sandi.Tiket laga skuat Nilmaizar versus anak asuh Aji Santoso dibanderol panpel untuk tribun tertutup (barat) senilai Rp120 ribu, tribun utara, dan selatan dihargai Rp35 ribu, dan tribun timur dibanderol Rp60 ribu.

Menjelang pukul 11.30 WIB panpel baru membuka satu loket penjualan lagi di sisi timur stadion.Laga big match kedua kubu itu, kick-off pukul 29.30 WIB, Kamis (2/3) malam. (dede)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini