Pengawasan di Pantai Padang Pakai CCTV

×

Pengawasan di Pantai Padang Pakai CCTV

Bagikan berita
Foto Pengawasan di Pantai Padang Pakai CCTV
Foto Pengawasan di Pantai Padang Pakai CCTV

[caption id="attachment_47048" align="alignnone" width="650"] Pantai Padang ramai dikunjungi wisatawan. (*)[/caption]PADANG - Pantai Padang merupakan ikon wisata yang harus dijaga. Pemerintah Kota Padang bahkan menyiapkan kamera pemantau untuk mengawasi objek wisata tersebut.

"Kita akan menambah pemasangan kamera CCTV di seputaran objek wisata tersebut," ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Padang, Medi Iswandi, Sabtu (10/3/2018).Medi menyebut, CCTV dipasang di sebelas titik. Kesebelas titik itu diantaranya yakni di dekat Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Muaro, depan Pujasera, dekat Taman Budaya Sumbar, Purus, Danau Cimpago dan Pantai Muaro Lasak.

"Paling lambat akhir Maret ini sudah terpasang," tutur Medi.CCTV tersebut bernama "public adress system". CCTV bekerja selama 24 jam. Anggaran yang dipergunakan untuk kamera pemantau ini sebesar Rp190 juta.

"Penambahan CCTV dilakukan untuk memudahkan pengawasan di kawasan ikon wisata Kota Padang ini," tutur Medi.Rekaman CCTV itu nantinya juga bisa dipakai oleh aparat penegak hukum kalau terjadi pelanggaran hukum. Seperti kasus pencurian, pungutan liar (pungli), pemerasan, dan tindak pidana lainnya.

“Dengan adanya CCTV ini pengunjung bisa merasa lebih aman dan nyaman berwisata Pantai Padang,” tukuknya lagi.Pada tahun sebelumnya, Pemko Padang juga telah melakukan pemasangan CCTV sebanyak tujuh titik dan tersebar di Pantai Padang dan Pantai Air Manis. Penambahan CCTV ini diharapkan dapat semakin meminimalisir kejahatan dan maksiat.(charlie)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini