Pengurus APSSI Riau Bakal Dilantik Yeyen Tumena

×

Pengurus APSSI Riau Bakal Dilantik Yeyen Tumena

Bagikan berita
Foto Pengurus APSSI Riau Bakal Dilantik Yeyen Tumena
Foto Pengurus APSSI Riau Bakal Dilantik Yeyen Tumena

PEKANBARU - Dikomandoi Philep Hansen Maramis, sebanyak 26 pengurus Asosiasi Pelatih Sepakbola Seluruh Indonesia (APSSI) Riau periode 2021-2024 akan dilantik dan dikukuhkan pada Kamis (11/11/2021).Kabar bahagia itu dibenarkan Philep saat dihubungi awak media di Pekanbaru. Kegiatan akan dilaksanakan di Drego Hotel Pekanbaru.

Jika tak ada kendala, pelantikan dan pengukuhan direncanakan akan dilakukan langsung oleh Ketua APSSI Pusat, Yeyen Tumena."Mudah - mudahan dengan pelantikan dan pengukuhan, sepakbola Riau kedepannya lebih bagus dan berkualitas lagi," ungkapnya, Rabu (10/11/2021)

Kata Philep, dengan adanya APSSI masalah kualitas pelatih bisa ditingkatkan sampai ke daerah-daerah dan Asprov dan APSSI bisa bergandeng tangan."Seperti ada kompetisi tingkat kabupaten atau kota, peran dari APSSI sangat penting sekali," ujarnya.

Peran APSSI sangat penting buat Asprov, karena keberadaannya mendukung apapun kegiatan Asprov PSSI Riau dalam membangun sepakbola daerah."Kita akan saling mengisi, dan tidak tertutup akan kritikan," tegasnya.

Sebelumnya, Philep Hansen Maramis ditunjuk sebagai ketua sesuai aturan dari APSSI yaitu ketua adalah pemilik lisensi kepelatihan tertinggi di Riau yaitu A AFC.(mat)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini