Ini Pesan Kadis Kesehatan Riau di Hari HIV/AIDS Sedunia

×

Ini Pesan Kadis Kesehatan Riau di Hari HIV/AIDS Sedunia

Bagikan berita
Foto Ini Pesan Kadis Kesehatan Riau di Hari HIV/AIDS Sedunia
Foto Ini Pesan Kadis Kesehatan Riau di Hari HIV/AIDS Sedunia

PEKANBARU - Orang berusia 25 - 49 paling banyak terkonfirmas HIV/AIDS, presentasenya sebanyak 75 parsen. Data itu dicatat Dinas Kesehatan Riau."Benar, tercatat juga usia 20 sampai 29 tahun presentasenya 13 persen. Selanjutnya usia atas 50 tercatat sebanyak 6 persen, di bawah 4 tahun 3 persen. Usia 15 sampai 19 sebanyak 2 persen dan usia 5-14 tahun sebanyak 1 persen," ungkap Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Raiu Mimi Yuliani Nazir, Selasa (1/12/2020)

Dijelaskannya, data berdasarkan jenis kelamin tercatat sebanyak 66 persen adalah laki-laki dan 34  persen perempuan.Mimi menghimbau dan berpesan agar:

  1. Hindari perilaku berisiko, seperti hubungan seksual berisiko atau menggunakan narkoba jarum suntik.
  2. Bila sudah melakukan perilaku berisiko tersebut, segera lakukan tes HIV.
  3. Bila tes HIV negatif, lakukan perilaku aman untuk mencegah tertular Covid-19.
  4. Bila tes HIV positif, jalani hubungan seksual yang aman, menggunakan pengaman, serta menghindari penggunaan jarum suntik dan bergantian adalah pilihan terbai.
  5. Minum obat ARV sesuai petunjuk dokter agar hidup tetap produktif.(rz)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini