Personil Gabungan dan Warga Bersihkan Material Longsor di Tanjung Sani

×

Personil Gabungan dan Warga Bersihkan Material Longsor di Tanjung Sani

Bagikan berita
Foto Personil Gabungan dan Warga Bersihkan Material Longsor di Tanjung Sani
Foto Personil Gabungan dan Warga Bersihkan Material Longsor di Tanjung Sani

AGAM - Sebanyak 20 personil Satuan Pol PP dan Damkar Agam bersama jajaran BPBD, TNI, Polres dan masyarakat membersihkan material lumpur yang menimpa rumah dan mushola di Jorong Muko Jalan Tanjung Sani Kecamatan Tanjung Raya, Senin (22/6).Kepala Satpol PP dan Damkar Agam Kurniawan Syahputra menjelaskan, personil yang ada membersihkan material kayu yang menutup akses jalan akibat bencana longsor yang menimpa di daerah tersebut, Minggu malam (21/6).

"Dengan adanya kerjasama dalam pembersihan material dari lokasi tersebut, jalur transportasi di daerah tersebut kembali lancar,"katanya.Selain itu, jalur air yang sempat tertutup dan menghantam rumah warga dapat teratasi dengan baik dan tidak lagi berdampak pada kediaman warga.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Agam Muhammad Lutfi, menjelaskan, pihaknya mengimbau warga yang tinggal di daerah bekas longsor agar selalu waspada dan segera mencari tempat yang aman jika potensi bencana mulai terasa."Untuk saat ini, curah hujan cukup tinggi, dan penyumbatan air yang berdampak longsor bisa saja terjadi," katanya.

Diharapkan melalui kerjasama antara satu sama lain dalam menyikapi masalah bencana selalu terjalin baik. Jika terjadi bencana dimana saja cepat diatasi dengan baik dan terkoordinir. (mursyidi)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini