Pesan Peraih Emas Pertama untuk Para Atlet Indonesia di Asian Games

×

Pesan Peraih Emas Pertama untuk Para Atlet Indonesia di Asian Games

Bagikan berita
Foto Pesan Peraih Emas Pertama untuk Para Atlet Indonesia di Asian Games
Foto Pesan Peraih Emas Pertama untuk Para Atlet Indonesia di Asian Games

[caption id="attachment_70839" align="alignnone" width="650"] Rosmaniar Defia (antara)[/caption]JAKARTA - Atlet taekwondo Indonesia, Rosmaniar Defia menjadi orang pertama yang mampu memberikan medali emas untuk Tanah Air di Asian Games 2018. Defia pun berharap atlet-atlet Indonesia lain bisa mengikuti jejaknya untuk dapat meraih medali emas di ajang olahraga multievent terbesar se-Asia itu.

Defi meminta para atlet Indonesia untuk tak pernah pantang menyerah dan mengeluarkan kemampuan sebaik mungkin. Pasalnya, Defia mengaku sempat tak yakin untuk lolos ke babak final saat bertemu wakil taekwondo asal Korea Selatan.Akan tetapi, karena tekas Defia yang sudah bulat untuk memberikan segalanya untuk Indonesia, ia pun tak patah semangat. Berkat keyakinannya itu, ia pun berhasil mengharumkan nama bangsa di ajang tersebut.

"Saya berharap atlet-atlet Indonesia lain tak pantang menyerah dan yakin bahwa mereka bisa. Saya berdoa semoga mereka dapat meraih medali emas seperti yang sudag saya dapatkan," ucap Defia dikutip dari okezone.Defia sendiri meraih medali emas di cabang olahraga (cabor) nomor poomsae tunggal putri usai berhasil mengalahkan wakil Iran, Salahshouri Marjan, pada final yang berlangsung di Plenary Hall JCC, Jakarta, Minggu (19/8). (aci)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini