Polisi Australia Selidiki Motif Teror Terhadap KJRI Sydney

Ă—

Polisi Australia Selidiki Motif Teror Terhadap KJRI Sydney

Bagikan berita
Polisi Australia Selidiki Motif Teror Terhadap KJRI Sydney
Polisi Australia Selidiki Motif Teror Terhadap KJRI Sydney

[caption id="attachment_12282" align="alignnone" width="667"]KJRI Sydney yang dapat teror cat merah (okezone.com) KJRI Sydney yang dapat teror cat merah (okezone.com)[/caption]SYDNEY – KJRI Sydney kembali diteror orang tidak dikenal dengan menyiram cat merah. Namun, pihak KJRI belum mengetahui apa motif penyerangan tersebut.

“Saat ini kami belum mengetahui apa motifnya. Kami akan terus memonitor proses investigasi dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk mengetahui motif tersebut,” kata pejabat KJRI Sydney, Akbar Makati, Senin (17/8).Gedung KJRI Sydney disiram cat merah oleh dua orang pelaku. Diketahui pula vandalisme dilakukan dengan menggunakan alat booster sehingga cipatran cat sampai ke bagian atas gedung.

Petugas di KJRI Sydney baru mengetahui aksi vandalisme tersebut sekitar jam 6.30 pagi waktu setempat. Saat itu penjaga kantor yang datang melihat coretan merahnya secara lebih jelas. Mereka pun langsung menghubungi kepolisian wilayah Maroubra Australian Federal Police (AFP).Sekitar 20 menit kemudian, petugas kepolisian datang ke kantor KJRI Sydney dan langsung melakukan observasi lapangan. Pihak AFP pun akan melakukan penyelidikan melalui rekaman CCTV dan melakukan patroli sepanjang hari demi keamanan. (aci)

 okezone1

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini