PASAMAN BARAT – Dompet Dhuafa Singgalang dan Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa mendirikan Dapur Umum untuk penyintas gempa bumi Pasaman Barat di Kampung Tangah Kajai, Desa Jorong Pasa Lamo, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat (Sabtu, 26/02/2022).
Sebanyak 300 penerima manfaat terbantu dengan kehadiran Dapur Umum DMC Dompet Dhuafa.
“Ketika gempa terjadi, Masyarakat berhamburan ke luar lapangan bola. Masyarakat langsung mendirikan tenda darurat dengan peralatan seadanya,” Jelas Nanda (23 th) salah satu warga yang terdampak seusai menikmati menu makanan Dapur Umum DMC Dompet Dhuafa.
Selain Dapur Umum, tim mengadakan Psychological First Aid (PFA) di Posko Dompet Dhuafa yang beralamat di Kampung Tangah Kajai, Desa Jorong Pasa Lamo, Kecamatan Talamau.
Sebanyak 20 anak-anak dan beberapa remaja dengan antusias menyimak kegiatan ini sebagai bagian untuk pemulihan trauma akibat gempa yang dirasakan oleh anak-anak di Pasaman Barat.
Noval (12th) salah seorang siswa SD Kelas VI, Nagari Kajai bercerita betapa dahsyatnya goncangan yang ia rasakan, saat itu saya sendiri berada di sekolah.
Kondisi lebih menggoncang lagi ketika Noval pulang ke rumah dalam keadaan menyaksikan rumahnya roboh atau rata dengan tanah.