Rupiah Melemah ke Level Rp14.052/USD

×

Rupiah Melemah ke Level Rp14.052/USD

Bagikan berita
Rupiah Melemah ke Level Rp14.052/USD
Rupiah Melemah ke Level Rp14.052/USD

JAKARTA - Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) semakin melemah pada perdagangan hari. Rupiah berada di level Rp14.000-an per USD.Melansir Bloomberg Dollar Index, Senin (11/1/2021) pada pukul 09.22 WIB, Rupiah pada perdagangan spot exchange melemah 32,5 poin atau 0,23% dan berada di level Rp14.052 per USD. Rupiah bergerak di kisaran Rp14.020 hingga Rp14.052 per USD.

Sementara, dalam yahoofinance mencatat Rupiah berada di level Rp13.935 per USD. Di mana, dalam pergerakan harian Rp13.935-Rp13.935 per USD.Sebelumnya, Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan hari ini diperkirakan bergerak di level Rp13.900 per USD-Rp14.100 per USD. Namun di tengah sentimen positif yang terjadi ada sentimen negatif yang sempat mengganggu laju pergerakan Rupiah.

Lihat juga: RCTI Hadirkan Kompetisi Mudah Diikuti dan Berhadiah Total Puluhan Juta RupiahDari dalam negeri, pertambahan kasus Covid-19 yang masih tinggi membuat kembali diadakannya pembatasan kegiatan masyarakat, kali ini dikenal dengan istilah Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah Jawa dan Bali yang mulai berlaku dari tanggal 11-25 Januari 2021.

Pengetatan ini tentu saja dapat berpengaruh terhadap konsumsi masyarakat yang pada akhirnya akan berdampak pada pergerakan Rupiah. Demikian seperti dilansir laporan Tresuary MNC Bank. (mat)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini