Rupiah Menguat di Rp13.912/USD

×

Rupiah Menguat di Rp13.912/USD

Bagikan berita
Foto Rupiah Menguat di Rp13.912/USD
Foto Rupiah Menguat di Rp13.912/USD

JAKARTA - Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) menguat tipis pada perdagangan hari. Rupiah kini berada level Rp13.900-an per USD.Melansir Bloomberg Dollar Index, Rabu (6/1/2021) pada pukul 09.15 WIB, Rupiah pada perdagangan spot exchange menguat tipis 2.5 poin atau 0,02% dan berada di level Rp13.912 per USD. Rupiah bergerak di kisaran Rp13.912 hingga Rp13.919 per USD.

Sementara, dalam yahoofinance mencatat Rupiah berada di level Rp13.942 per USD. Di mana, dalam pergerakan harian Rp13.942-Rp13.942 per USD.Analis Treasury MNC Bank menyatakan, Rupiah sempat terkoreksi pada perdagangan kemarin. Namun, Rupiah bakal bertahan di bawah level Rp14.000 per USD pada perdagangan hari ini.

Berdasarkan data Bloomberg pada Selasa (5/1/2021), Rupiah ditutup terkoreksi 20 poin atau 0,14 persen menjadi Rp13.915 per dolar AS. Penurunan juga terjadi pada indeks dolar AS yang melemah 0,09 menuju 89,79. (mat)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini