Rupiah Tekan Dolar AS ke Level Rp14.490

×

Rupiah Tekan Dolar AS ke Level Rp14.490

Bagikan berita
Foto Rupiah Tekan Dolar AS ke Level Rp14.490
Foto Rupiah Tekan Dolar AS ke Level Rp14.490

JAKARTA - Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terus menguat pada awal perdagangan hari ini. Rupiah pun turun ke level Rp14.400-an per USD.Melansir Bloomberg Dollar Index, Selasa (6/4/2021) pada pukul 09.05 WIB, Rupiah pada perdagangan spot exchange menguat 25 poin atau 0,17% ke level Rp14.490 per USD. Rupiah bergerak di kisaran Rp14.490 hingga Rp14.490 per USD.

Sementara itu, yahoofinance mencatat Rupiah pada level Rp14.530 per USD. Dalam pergerakan harian Rupiah berada di Rp14.530- Rp14.530 per USD.Menurut Pengamat Pasar Keuangan Ariston Tjendra, optimisme pasar terhadap pemulihan ekonomi global masih menjadi pendorongnya.

"Membaiknya data-data aktivitas sektor manufaktur di Eropa dan AS serta data tenaga kerja dan aktivitas sektor jasa AS memicu optimisme tersebut," kata Ariston.Kata dia, yield obligasi pemerintah AS terutama tenor 10 tahun juga terlihat terkoreksi pagi ini. Yield sudah berada di kisaran 1,69%. Kemarin sempat naik ke kisaran 1,74%.

"Kedua faktor di atas bisa mendorong penguatan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS hari ini," katanya. (aci)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini