Sapi Asal Agam, Direkomendasikan jadi Kurban Presiden

×

Sapi Asal Agam, Direkomendasikan jadi Kurban Presiden

Bagikan berita
Foto Sapi Asal Agam, Direkomendasikan jadi Kurban Presiden
Foto Sapi Asal Agam, Direkomendasikan jadi Kurban Presiden

LUBUK BASUNG - Sapi masyarakat Agam, bakal direkomendasikan menjadi hewan kurban Presiden Joko Widodo pada Idul Adha 1440 Hijriyah nanti.Sapi simental itu adalah pemenang kontes ternak kategori simental jantan dewasa pada Livestock Expo 2019, di Padang beberapa hari lalu. Sapi tersebut memiliki bobot 1 ton lebih.

Sekretaris Dinas Pertanian Agam, Zufren, Selasa (9/7) membenarkan hal itu. Sapi pemenang Livestock Expo 2019 diumumkan akan direkomendasikan jadi hewan kurban presiden.“Sapi itu nanti akan diperuntukan untuk masyarakat, yang kabarnya bakal disembelih di Masjid Raya Sumatera Barat,” katanya

Saat ini sapi milik Efendi Rasyid dari Nagari Panampuang, Kecamatan Ampek Angkek itu, berumur 3,5 tahun dengan memiliki bobot 1,073 kilogram.Namun, untuk kepastiannya nanti akan diverifikasi lagi oleh Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Sumatera Barat. Apabila sapi milik efendi itu terpilih jadi hewan kurban, Pemkab Agam siap untuk memfasilitasinya.

“Efendi siap sapinya dijadikan kurban. Efendi mematok harga jual sebesar Rp75 juta,” katanya. (mursyidi)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini