Sawahlunto Targetkan Satu Juta Kunjungan Wisatawan

×

Sawahlunto Targetkan Satu Juta Kunjungan Wisatawan

Bagikan berita
Foto Sawahlunto Targetkan Satu Juta Kunjungan Wisatawan
Foto Sawahlunto Targetkan Satu Juta Kunjungan Wisatawan

[caption id="attachment_70212" align="alignnone" width="650"] Tiga murid SD Negeri 29 Dusun Guguak Bungo Desa Lumindai, di Kecamatan Barangin, Sawahlunto ini tengah memandang indahnya alam desa di atas ketinggian.(armadison)[/caption]SAWAHLUNTO - Pemerintah Kota Sawahlunto meyakini target 1 juta kunjungan wisatawan di 2018 dapat dicapai melalui liburan Idul Fitri, liburan murid sekolah dan sejumlah iven yang akan digelar dalam waktu dekat.

"Sampai sekarang, kunjungan wisatawan sudah mendekati angka 75.898 orang, "kata Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Sawahlunto, Efriyanto kepada Singgalang, Selasa (31/7).Ia mengatakan, selain kunjungan wisatawan di liburan Idul Fitri dan sekolah serta iven pariwisata daerah ini juga pulang basamo perantau. Di liburan Idul Fitri tahun ini beberapa nagari di Sawahlunto pulang basamo.

"Momentum inI kita jadikan pula untuk mendulang kunjungan wisatawan dan peranan orang rantau mempromosikan pariwisata Sawahlunto di negeri orang, "ujar Efriyanto.Menurut Kepala Dinas Pariwisata, untuk mencapai target 1 juta kunjungan wisatawan Pemerintah Kota Sawahlunto terus melakukan promosi melalui media massa, media internet dan pola konvensional. Soalnya, tidak semua calon wisatawan yang sempat membaca di media massa dan media online. Menjangkau informasi pariwisata, dilakukan secara konvensional dengan memasang spanduk dan baliho di daerah lain di Sumatra Barat. (cong)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini