Sekolah di Tanah Datar Bersiap Hadapi Belajar Tatap Muka

×

Sekolah di Tanah Datar Bersiap Hadapi Belajar Tatap Muka

Bagikan berita
Foto Sekolah di Tanah Datar Bersiap Hadapi Belajar Tatap Muka
Foto Sekolah di Tanah Datar Bersiap Hadapi Belajar Tatap Muka

Batusangkar, Singgalang - Pihak sekolah dan madrasah di Tanah Datar tengah dipersiapkan untuk menghadapi pelaksananaan pembelajaran tatap muka pada pekan depan.Pemkab Tanah Datar membolehkan kembali membuka sekolah, namun harus didukung sarana yang mengacu pada protokol kesehatan Covid-19 hingga pembatasan jam pembelajaran.

Sebagaimana dilakukan, SMP 1 Batusangkar telah memacu persiapan sejak sistem belajar hingga sarana prasarana dibutuhkan.Kepala Sekolah SMP 1 Batusangkar Yuhardi, MPd. mengatakan dengan mengacu pada SKB 4 Menteri, pihaknya telah siap untuk menyelenggarakan pembelajaran tatap muka untuk peserta didik. Untuk ini telah melakukan, rapat bersama guru dan kemudian memyampaikan pada wali murid.

"Alhamdulillah, atas dukungan guru dan orangtua, SMP 1 Batusangkar siap melaksanakan belajar tatap muka,” ucapnya.Kemudian, telah menyiapkan segala sesuatu dalam memulai pembelajaran tatap muka, diantaranya penyediaan tempat cuci tangan, sanitasi sekolah, pengadaan masker, sanitizer, dan lain sebagainya. Serta, akan melakukan swab pada guru.

Selain itu, juga mempersiapkan SOP teknis pembelajaran tatap muka, dimana peserta didik hanya akan sekolah tatap muka selama tiga hari dalam satu minggu. Tiga hari sisanya, siswa akan belajar dari rumah dengan pola daring.Dikatakan, sebanyak ada 700 orang dalam satu hari belajar tatap muka itu 200 siswa, nantinya dibagi dalam dua shif, 1 dan 2. Setiap siswa hanya dapat belajar di sekolah dalam satu minggu itu hanya 3 hari, artinya 3 hari di rumah dan 3 hari di sekolah.

Di sekolah akan disediakan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) yang berfungsi sebagai tempat bagi peserta didik yang ditemukan memiliki suhu tubuh di atas normal, 37 derajat celcius. Saat, berangkat hingga pulang dari sekolah orangtua mengantarkan.Dalam menghindari terjadinya kerumunan di kalangan siswa, maka orang tua wajib menyiapkan segala sesuatunya, termasuk makanan dan minum.

Hal yang sama dilakukan, MTsN 6 Tanah Datar. Menurut Kepmadnya H. Edi Mardafuly, setelah menyiapkan sarana pendukung, kemudian telah menerima izin orangtua serta musyawarah bersama guru dengan adanya jadwal tanggap darurat Covid-19. Pihaknya mengggu proses dan waktu tes swab bagi guru dan pegawai."Setelah semua syarat dan sarana telah ada, termasuk dukungan orangtua, kita sekarang menunggu jadwakndan hasil negatif swab test untuk seluruh guru dan pegawai," jelas Edi Mardafuly.

Ditambahkan, persiapan ini telah sekian lama dilakukan agar belajar tatap muka terlaksana. (yusnaldi)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini