Semen Padang Jalani Laga Berat di Kandang Pusamania

×

Semen Padang Jalani Laga Berat di Kandang Pusamania

Bagikan berita
Semen Padang Jalani Laga Berat di Kandang Pusamania
Semen Padang Jalani Laga Berat di Kandang Pusamania

PADANG - Pekan ke 11 lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 diprediksi bakal berat bagi tim tamu Semen Padang, Rabu (20/7) . Pasalnya, kenangan terakhir bermain di Stadion Segiri itu, Hengki Ardiles cs takluk dari Pusamania Borneo FC dengan skor 2-0 pada leg-1 Piala Jenderal Sudirman (PJS) awal tahun lalu.Perjuangan SPFC semakin berat untuk meraih tiga poin dari Pesut Etam (julukan Pusamania Borneo FC), karena di laga nanti sayap lincah Irsyad Maulana terkena sanksi akumulasi kartu.

Catatan yang juga menjadi tantangan terberat bagi SPFC saat ini adalah bagaimana membuktikan diri bisa meraih tiga poin di kandang lawan. Dari lima laga tandangnya, hanya satu poin yang berhasil didapat Kabau Sirah.Sementara itu Pusamania Borneo FC tengah mencoba bangkit dari keterpurukan usai takluk dari  Persipura Jayapura dengan skor 3-0 di tempat yang sama.

Dari susunan pemain yang diboyong ke Samarinda, sepertinya Nilmaizar menyiapkan dua pemain sebagai opsi. Pertama, mantan pemain yang pernah bersinar bersama Mitra Kukar, Defri Riski. Namun, selama berseragam Kabau Sirah, pemain dengan nomor 32 itu seperti sulit menemukan permainan terbaiknya.Selain nama Defri, pemain lain yang mungkin saja ditempatkan Nilmaizar sebagai pengganti Irsyad adalah pemain muda Adi Nugroho yang sempat memikat para pecinta Semen Padang dengan penampilannya di Piala Jenderal Sudirman (PJS) beberapa waktu lalu.

Melihat susunan pemain yang di boyong Nil, sejumlah nama yang biasa menjadi pemin inti akan tetap ditampilkan seperti biasa. Kemungkinan terbesar Adi Nugroho atau Rudi yang bakal menggantikan posisi yang biasa ditempati Irsyad untuk menggempur sisi sayap kiri membantu Novan Setya Sasongko.Sementara itu, skuad Pusamania  yang dilatih Dragan Djukanovic tentu tak mau lagi kecolongan di kandang sendiri. Meski saat ini gelandang andalannya Ponaryo Astaman di landa cidera hHamstring ia bertekad untuk peroleh kemenangan.

"Presiden klub, Nabil Husein sudah menegaskan, kekalahan dari Persipura Jayapura harusnya menjadi kekalahan pertama dan terakhir yang diterima PBFC di laga kandang," katanya.Dukungan dari pemegang jumlah assist terbanyak ISC A, Edilson Tavares diharapkan mampu membogkar lini pertanahan Kabau Sirah. (rahmat)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini