Target 40 Ribu Unit, Rumah Bersubsidi Baru Terealisasi 8 Ribu Unit Tahun Ini

×

Target 40 Ribu Unit, Rumah Bersubsidi Baru Terealisasi 8 Ribu Unit Tahun Ini

Bagikan berita
Foto Target 40 Ribu Unit, Rumah Bersubsidi Baru Terealisasi 8 Ribu Unit Tahun Ini
Foto Target 40 Ribu Unit, Rumah Bersubsidi Baru Terealisasi 8 Ribu Unit Tahun Ini

[caption id="attachment_17369" align="alignnone" width="624"]Ilustrasi (net) Ilustrasi (net)[/caption]JAKARTA - Target realisasi rumah melalui skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) masih jauh dari target. Tahun ini pemerintah menargetkan realisasi rumah FLPP bisa mencapai 40.000 unit.

Direktur Perencanaan Pembiayaan Perumahan Direktorat Jenderal Pembiayaan Perumahan Kementerian PUPR Eko Djoeli Heripoerwanto, mengakui jika realisasi rumah subsidi lewat skema FLPP masih sangat jauh dari target. Pasalnya dari target tahun 2017 untuk realisasi rumah FLPP yang sebanyak 40.000 unit, hingga Agustus ini baru terealisasi 8.000 unit."Memang masih lambat banget target 40.000 unit , sementara realisasi 8.014 unit ini per bulan Agustus 2017," ujarnya saat ditemui di Auditorium Kementerian PUPR, Jakarta, Kamis (24/8).

Meskipun begitu, Eko mengaku optimis jika target 40.000 unit hingga akhir tahun bisa tercapai. Karena pihaknya sudah menyiapkan beberapa langkah untuk menggenjot realisasi 40.000 unit tersebut. "Kami yakin karena kami sudah undang semua bank diluar BTN baik nasional maupun BPD, angkanya itu mendekati 40.000 unit itu," jelasnya.Diwartakan okezone, Eko juga sudah meminta agar pemberian izin oleh pemerintah daerah untuk membangun rumah bisa dipercepat. Pihaknya meminta agar pemberian izin bisa terselesaikan paling lama yakni 1 bulan saja.

"Yang pasti harus ada rumahnya dulu, rumah harus dibangun, caranya Pemda harus memberikan perizinan cepat. Sekarang bulan Agustus kalau perizinan 1 bulan selesai bangun rumah 2-3 bulan selesai angka itu," imbuhnya. (aci)agregasi okezone1

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini