TNI Temukan Ladang Ganja di Perbatasan RI-PNG

×

TNI Temukan Ladang Ganja di Perbatasan RI-PNG

Bagikan berita
TNI Temukan Ladang Ganja di Perbatasan RI-PNG
TNI Temukan Ladang Ganja di Perbatasan RI-PNG

JAKARTA  - Pasukan TNI yang tengah melaksanakan tugas sebagai Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) di wilayah RI-Papua Nugini (PNG) kembali menemukan ladang ganja di Dusun Kalilapar, Distrik Waris, Kabupaten Keerom, Papua.Kepala Bidang Penerangan Umum (Kabidpenum) Puspen TNI Kolonel Czi Berlin G, di Jakarta, Sabtu, mengatakan, penemuan ladang ganja oleh Prajurit TNI di perbatasan RI-PNG ini untuk yang ketiga kalinya, setelah sebelumnya Satgas Pamtas berhasil menemukan ladang ganja sebanyak dua kali di wilayah Kampung Bompay.

Menurut Kolonel Czi Berlin, lokasi ladang ganja kali ini tepatnya di koordinat 9320-3525 dan berjarak 1,4 km dari salah satu Pos Satgas Pamtas yaitu Pos Kalimao. Di lokasi itu terdapat sekitar 38 batang pohon ganja setinggi satu hingga 2,5 meter."Sampai dengan hari ini, prajurit Satgas Pamtas di Pos Kalimao yang dipimpin oleh Komandan Pos (Danpos) Lettu Inf Buyung dibantu Pasi Intel Satgas Kapten Inf Mulyo Hartono, sedang mengembangkan kasus tersebut untuk mengetahui pemilik ladang ganja serta melaksanakan pengecekan guna menemukan keberadaan ladang ganja lain yang terindikasi masih terdapat di sekitar wilayah perbatasan RI-PNG," ujar Kolonel Czi Berlin. (*/lek)

Sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini