UKT Geup Pakai Sitem TIIS, Seribu Lebih Taekwondoin Padang Putihkan Lima Lokasi Ujian

×

UKT Geup Pakai Sitem TIIS, Seribu Lebih Taekwondoin Padang Putihkan Lima Lokasi Ujian

Bagikan berita
Foto UKT Geup Pakai Sitem TIIS, Seribu Lebih Taekwondoin Padang Putihkan Lima Lokasi Ujian
Foto UKT Geup Pakai Sitem TIIS, Seribu Lebih Taekwondoin Padang Putihkan Lima Lokasi Ujian

PADANG - Seribuan taekwondoin dari beberapa dojang se-Kota Padang mengikuti Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) Geup, Minggu (25/9).Hebatnya UKT kali ini digelar di lima lokasi di Kota Padang.

Lima lokasi yang ditetapkan untuk UKT Geup itu, Plaza Andalas, SMA Kartika, GOR Beladiri KONI, dan kampus UBH Aie Pach serta Mako Kodim 0312 Padang.Untuk UKT kali ini dan dimulai mempergunakan sistem baru yakni menggunakan aplikasi Taekwondo Indonesia Integrated System (TIIS).

Maksud dari mempergunakan TIIS ini para taekwondoin yang mengikuti UKT harus mendaftar di aplikasi TIIS ini agar mempermudah."Jadi, sistem TIIS ini merupakan program dari PB TI dan kita di Sumbar dan Padang khususnya mempergunakan sistem TIIS ini untuk sosialisasinya," ujar Sekum Pengprov TI Sumbar, Budi Ilyas kepada jurnalis di lokasi UKT, Plaza Andalas Padang.

Dari lima lokasi UKT itu, di GOR Beladiri KONI Sumbar Komplek GOR H. Agus Salim, taekwondoin yang ambil UKT Geup sebanyak 146 orang.Lokasi di Plaza Andalas sebanyak 400 taekwondoin, UKT di Mako Kodim 0312 Padang sebanyak 169 taekwondoin, lokasi di Kampus Bung Hatta Aie Pacah sebanyak 236 taekwondoin serta di SMA Kartika sebanyak 196 taekwondoin.

Jadi, total taekwondoin mulai dari sabuk putih sampai merah sebanyak 1.147 taekwondoin.Budi Ilyas didampingi Efri Endryadi Hasan dan Eko Prasetyo menambahkan, UKT Geup ini diselenggarakan oleh Pengkot TI Kota Padang.

"Jadi, Pengprov TI Sumbar langsung mengawasi sekaligus menugaskan tim penguji," jelas Budi Ilyas.Sebanyak lima tim penguji ditugaskan oleh TI Sumbar itu adalah, Sabeum Muhammad Abrar, Budi Ilyas, Efri Endriyadi Hasan, Abdullah, Eko Prasetyo dan Ridho Putra Harry.

Kelima tim penguji itu masing-masing dipecah penugasannya lalu didampingi asisten penguji dintaranya Sabeum Syafrizal Indra dan Sabeum Teguh serta Fitria dan Olga Ghafi serta lainnya.Materi UKT Geup ini lebih mengedepankan dasar-dasar kata taekwondo.

"UKT Geup ini merupakan agenda rutinan dan yang berbeda kali ini cara pendaftaran peserta mempergunakan aplikasi TIIS itu," tutup Budi Ilyas dan dibenarkan Efri Endryadi Hasan.Dari pantauan jurnalis, UKT Geup ini mendapat perhatian dari para orang tua taekwondoin apalagi yang ujian lebih di dominan taekwondoin usia dini dan remaja.

Dandim 0312 DukungSementara itu, Dandim 0312 Padang, Letkol Inf Jadi S.I.P ikut fasilitasi tempat UKT Geup taekwondo Kota Padang.

Hal itu terbukti saat UKT Geup pada Minggu (25/9) pagi. Bahkan dihadiri Ketua Harian Dojang Kodim 0312 Padang, Pelda TNI Mulyadi."Mako Kodim 0312 Padang ini siap memfasilitasi para taekwondoin Kota Padang tempat UKT taekwondo," ujar Pelda Mulyadi. (102)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini