Xavi Kritik Barcelona yang Melempem di Liga Champions

Ă—

Xavi Kritik Barcelona yang Melempem di Liga Champions

Bagikan berita
Xavi Kritik Barcelona yang Melempem di Liga Champions
Xavi Kritik Barcelona yang Melempem di Liga Champions

[caption id="attachment_58480" align="alignnone" width="615"] Skuad Barcelona (net)[/caption]BARCELONA – Legenda Barcelona, Xavi Hernandez mengkritik penampilan timnya pada musim ini. Menurut Xavi, Barcelona tampil melempem pada musim ini, terlebih di ajang Liga Champions.

Dengan kondisi ini, Barcelona pun tidak bisa menghentikan laju rival terberatnya, yakni Real Madrid, yang terus mendominasi, terutama di kompetisi sepakbola antarklub paling bergengsi di Eropa tersebut. Alhasil, Madrid pun kembali meraih gelar juara di ajang Liga Champions 2017-2018 setelah menaklukkan Liverpool di partai final dengan skor 3-1.Kemenangan Madrid di Liga Champions 2017-2018 pun membuat dominasi mereka semakin tak terhentikan. Los Blancos –julukan Madrid– memastikan diri meraih gelar juara di kompetisi tersebut selama tiga musim beruntun.

Bagi Xavi, kondisi ini sangatlah disayangkan. Apalagi, Blaugrana –julukan Barcelona– tak pernah absen mendatangkan pemain baru setiap jendela bursa transfer resmi dibuka. Akan tetapi, kontribusi yang signifikan tak juga dapat ditunjukkan tim.Padahal, Barcelona kini telah memiliki pemain-pemain hebat, seperti Luis Suarez dan Ousmane Dembele, yang didatangkan dalam beberapa musim terakhir. Tetapi, kehadiran pemain-pemain itu tak juga dapat menghentikan dominasi Madrid di ajang Liga Champions.

"Madrid memiliki gen pemenang dan Barcelona tertidur. Mereka sudah tidak aktif selama bertahun-tahun dengan pemain (yang didatangkan) dan itu mengambil jalan pintas," ujar Xavi, sebagaimana dikutip dari Goal, Kamis (31/5). (aci)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini