Zulherman Dorong Tiap Kecamatan Miliki Keunggulan

×

Zulherman Dorong Tiap Kecamatan Miliki Keunggulan

Bagikan berita
Foto Zulherman Dorong Tiap Kecamatan Miliki Keunggulan
Foto Zulherman Dorong Tiap Kecamatan Miliki Keunggulan

PADANG - Mantan Ketua DPRD Padang, Zulherman Dt. Bagindo Sati mendorong tiap kecamatan di ibukota provinsi ini memiliki keunggulan masing-masing."Harus ada keunggulan tiap-tiap kecamatan di Padang. Bisa jadi Padang Selatan dengan

kulinernya, Pauh dengan pertaniannya dan lainnya," ujar Caleg DPRD Sumbar dari PartaiPerindo ini.

Dengan demikian, perekonomian kecamatan dapat ditingkatkan melalui peningkatanpotensi masing-masing. Atas keunggulan tersebut maka kecamatan-kecamatan akan

memiliki daya tawar tersendiri. "Kami mendorong setiap kecamatan agar mempunyaikeunggulan komparatif yang berbeda dengan kecamatan lainnya," kata Caleg dengan nomor urut 10 dapil Kota Padang ini.

Selain itu, Bendahara DPP Iluni UNP/IKIP Padang ini juga akan mendorong adanyajaminan masyarakat Kota Padang mendapatkan pelayanan kesehatan dan pendidikan

secara gratis. "Memang bukan hal yang baru, tetapi perlu kontrol agar ini berjalan.Sehingga pelayanan kesehatan dan pendidikan gratis itu tidak hanya klise. Semua

masyarakat merasakannya," lanjut Ketua Harian Pemenangan Pemilu Top 9 DPW PerindoSumbar ini.

Kemudian juga perlu adanya bantuan modal bagi UMKM. "UMKM kita banyak, hanya sajamasih ada terkendala akses modal. Perlu campur tangan pemerintah dalam hal ini sebagai

bentuk pembinaan," ulasnya.Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kota Padang ini juga berharap

digalakkannya program bedah rumah bagi rumah tak layak huni, bantuan dan pembinaanbagi rumah ibadah, lembaga adat, bundo kanduang dan kepemudaan.

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini