DPRD Padang Apresiasi Pembongkaran Kios di Jalan Samudera

×

DPRD Padang Apresiasi Pembongkaran Kios di Jalan Samudera

Bagikan berita
DPRD Padang Apresiasi Pembongkaran Kios di Jalan Samudera
DPRD Padang Apresiasi Pembongkaran Kios di Jalan Samudera

[caption id="attachment_38612" align="alignnone" width="650"]Warga beraktivitas di sekitar sisa pembongkaran warung oleh pemilik di sekitar jalan Samudera, Padang, Selasa (23/8) yang hampir rampung dengan dibantu oleh petugas. (desrian) Warga beraktivitas di sekitar sisa pembongkaran warung oleh pemilik di sekitar jalan Samudera, Padang, Selasa (23/8) yang hampir rampung dengan dibantu oleh petugas. (desrian)[/caption]PADANG - Anggota DPRD Padang Iswanto Kwara mengapresiasi pembongkaran kios di Jalan Samudra Pantai Padang oleh pedagang dengan kesadaran sendiri. Dia juga mendukung upaya pentaan Pantai Padang oleh Pemko.

"Kita perlu mengapresiasi apa yang telah dilakukan para pedagang yang telah membongkar lapak-lapak mereka dengan penuh kesadaran tersebut, sehingga pembersihan dan penataan pantai Padang oleh Pemko bisa dilakukan dengan lancar dan tanpa gejolak," kata Iswanto, Rabu (24/8).Dalam kesempatan itu, dia mengajak masyarakat untuk sama-sama mendukung program yang diusung Pemko demi kemajuan Kota Padang kedepannya.

"Meski demikian, kami berharap penataan pantai yang dilakukan jangan sampai menyulitkan dan membuat masyarakat pedagang kehilangan mata pencaharian, mari kita lihat perkembangan kedepannya bagi para pedagang di sepanjang pantai Padang," lanjutnya.Sementara Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata (Kadisbudpar) Kota Padang Medi Iswandi menjelaskan dengan kepedulian dan menyadari akan keindahan Kota Padang, para PKL dengan sukarela membongkar kios mereka, Selasa (23/8). Sebagian besar kios Pedagang telah hampir rampung dibongkar.

"Sekitar 98 persen sudah dibongkar oleh para pedagang itu sendiri. Hanya tinggal satu dua bangunan kios yang masih dalam tahap menyelesaian pembongkaran," kata Medi kemarin."Pemko telah menyiapkan 250 unit gerobak yang segera dibagikan kepada pedagang yang sudah didata sebelumnya," ungkap Medi Iswandi. (bambang)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini