Kejam! Ayah Tiri di Pasbar Bating Anak Hingga Tewas

×

Kejam! Ayah Tiri di Pasbar Bating Anak Hingga Tewas

Bagikan berita
Jajaran Satreskrim Polres Pasbar, saat mengamankan tersangka pelaku pembunuhan anak tiri yang masih Balita. (arafat)
Jajaran Satreskrim Polres Pasbar, saat mengamankan tersangka pelaku pembunuhan anak tiri yang masih Balita. (arafat)
Berselang waktu, pukul 21.00 WIB Kepala Bidang UPTD P2TP2A Pasaman Barat atas nama Helfi Yerita menindaklanjuti hasil observasi tersebut dengan melaporkan dugaan tindak kekerasan terhadap anak tersebut ke Polres Pasaman Barat sesuai dengan Laporan Polisi Nomor :LP/B/173/VII/2024/SPKT/Polres Pasaman Barat, tanggal 11 Juli 2024.

Pukul 21.30 WIB penyidik Satuan Reskrim Polres Pasaman Barat dipimpin oleh Kasat Reskrim AKP Fahrel Haris mendatangi dan melakukan pemeriksaan dan olah tempat kejadian peristiwa sehingga berhasil mengungkap peristiwa tersebut.

Selanjutnya pukul 22.30 WIB Penyidik Satuan Reskrim Polres Pasaman Barat dipimpin oleh KBO Sat Reskrim Ipda Suardi berkoordinasi dengan Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumbar.

Pihak Kepolisian, bersama paman korban Dimas membawa korban untuk pemeriksaan Visum Et Revertum (VER), autopsi oleh dokter forensik Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumbar didampingi penyidik dan Inafis Polres Pasaman Barat pada Jumat (12/7).

Dari hasil otopsi mereka mendidapat keterangan lisan tentang penyebab kematian anak dan akan dikeluarkan secara tertulis hasil otopsi oleh tim forensik RS Bhayangkara Sumbar yang memang diketahui adanya kekerasan pada tubuh korban.

Selanjutnya, hasil otopsi tersangka diduga melakukan tindak pidana melakukan kekerasan terhadap anak tirinya dengan cara memukul anak menggunakan teko air, mencubit anak, menyulut badan anak dengan api rokok, mengigit dada dan bahu dan punggung korban, serta mengangkat anak dengan kedua tangannya dengan posisi anak terlentang di tangannya dan menjatuhkannya ke lantai hingga korban terjatuh telungkup di permukaan lantai sehingga wajah dan dada korban memar serta mengakibatkan korban meninggal dunia.

Editor : Eriandi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini