SPBA Cabang Ombilin Berbagi Berkah Ramadhan

×

SPBA Cabang Ombilin Berbagi Berkah Ramadhan

Bagikan berita
General Manager PT Bukit Asam Unit Peetambangan Ombilin (PTBA-UPO) Yulfaizon dan Ketua SPBA Cabang Ombilin Alman Syarif tengah memberikan pabukoan pada warga.(armadison)
General Manager PT Bukit Asam Unit Peetambangan Ombilin (PTBA-UPO) Yulfaizon dan Ketua SPBA Cabang Ombilin Alman Syarif tengah memberikan pabukoan pada warga.(armadison)

Sawahlunto - Serikat Pegawai Bukit Asam (SPBA) Cabang Ombilin, Sawahlunto berbagi berkah Ramadhan kepada warga berupa pabukoan berbuka puasa.

Berbagi berkah Ramadhan itu digelar SPBA Cabang Ombilin di depan Kantor PT Bukit Asam Unit Pertambangan Ombilin (PTBA-UPO), Lapangan Segitiga, Jumat (14/3).

Tampak General Manager PTBA-UPO Yulfaizon dan Asisten Manager yang juga Ketua SPBA Cabang Ombilin, Alman Syarif menyerahkan pabukoan atau takjil kepada warga.

Pabukoan untuk berbuka puasa yang dibagikan itu berupa, minuman buah dan roti. Menjelang magrib, pabukoan usai dibagikan pada warga yang hendak berbuka puasa.

"Pemberian pabukoan sebagai wujud silaturrahmi PTBA-UPO dengan warga. Semoga di Ramadhan 1446 Hijriyah ini kita tetap diberi berkah oleh Allah Swt," ujar General Manager Yulfaizon.

Begitupula, Ketua SPBA Cabang Ombilin Alman Syarif mengatakan, ada 250 bungkus pabukoan atau takjil yang diberikan untuk berbuka puasa bagi warga.

"Harapan kami, pemberian pabukoan atau takjil ini mendorong ibadah puasa kita tetap berjalan dengan lancar sampai akhir Ramadhan," sebut Alman Syarif.(cng)

Editor : Eriandi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini