Padang -Awal Ramadan 1446 Hijriah, PT Pos Indonesia Padang mencatat peningkatan volume kiriman mencapai 30 persen.
Executive General Manager PT Pos Indonesia Kantor Cabang Utama Padang Muhammad Yasin mengatakan, hingga kini rata-rata volume kiriman mencapai 2000 per hari, meningkat dari tahun sebelumnya yang rata-rata 1500 kiriman per hari.
"Jumlah tersebut diperkirakan akan terus melonjak, seiring dengan kebiasaan masyarakat Minang dalam berkirim makanan terutama rendang ke seluruh penjuru tanah air," kata Yasin, di Padang baru-baru baru ini.
Untuk itu kata Yasin, pihaknya sudah mempersiapkan kapasitas layanan, agar kiriman bisa berjalan sesuai dengan SLA (Service Level Agreement).
Yasin menegaskan pentingnya mempersiapkan kapasitas layanan, agar peak season diimbangi dengan kualitas operasi, sehingga masyarakat benar-benar bisa mendapat pelayanan yang baik, dan kiriman dapat diantar pada momen yang memang sudah ditunggu masyarakat.
Selain itu, peningkatan volume kiriman juga dipengaruhi oleh meningkatnya transaksi yang terjadi di platform-platform online.Saat ini kecenderungan masyarakat berbelanja secara online juga mempengaruhi volume transaksi pengiriman di PT Pos Indonesia Padang.
"Untuk itu kita juga telah bekerjasama dengan market place untuk pengiriman barangnya," pungkas Yasin. (wal)
Editor : Eriandi