Sawahlunto - PT Bukit Asam-Unit Pertambangan Ombilin (PTBA-UPO) memberi bantuan uang Rp10.000.000 buat Masjid Baitun Nur Pasar Kubang, Lembah Segar dan Rp5.000.000 untuk Masjid Taqwa, Talawi.
"Kita di PTBA-UPO selalu memberikan bantuan pada masjid yang dikunjungi. Ramadhan ini, bantuan diberikan pada Masjid Baitun Nur Pasar Kubang dan Masjid Taqwa Talawi," kata General Manajer PT Bukit Asam-Unit Pertambangan Ombilin, Yulfaizon, Sabtu (15/3).
Bantuan uang di Masjid Baitun Nur Pasar Kubang dan Masjid Taqwa Talawi diserahkan General Manajer PTBA-UPO, Yulfaizon.Dikatakannya, bantuan diserahkan setiap masjid sama dengan Ramadhan tahun lalu yang jumlahnya Rp10.000.000. Bersamaan itu, General Manajer PTBA-UPO berada di Tim Ramadhan Walikota Sawahlunto.
Bantuan itu diterima pengurus Masjd Baitun Nur Pasar Kubang dan pengurus Masjid Taqwa Talawi. "Harapan kita, silaturahmi warga kota Sawahlunto dengan PTBA dan PTBA-UPO khususnya, terus berjalin baik," ujar Yulfaizon yang disapa Acong ini.(cng)
Editor : Eriandi