Pengurus IKA Sos FISIP Unri Periode 2023-2027 Resmi Dilantik

×

Pengurus IKA Sos FISIP Unri Periode 2023-2027 Resmi Dilantik

Bagikan berita
Foto Pengurus IKA Sos FISIP Unri Periode 2023-2027 Resmi Dilantik
Foto Pengurus IKA Sos FISIP Unri Periode 2023-2027 Resmi Dilantik

PEKANBARU - Pengurus Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Riau (Unri) periode 2023-2027 resmi dilantik oleh Ketua IKA FISIP Unri Dr Morris Adidi Yogya, di Aula Sutan Balia, Kampus FISIP Unri, Sabtu (16/3).Pelantikan ini mengangkat tema “Konsilidasi dan Sinergitas peran Alumni Sosiologi”, serta kegiatan buka bersama.

Hadir pada kegiatan ini Ketua Jurusan Sosiologi Dr Khidir diwakilkan Drs Samsul Bahri, Dekan FISIP Dr Meyzy, Wakil Dekan III Dr Saiman Pakpahan MSi, Ketua IKA FISIP Unri Dr Morris Adidi Yogia, Sekretaris IKA FISIP Deni Rendra, Bupati Bengkalis dan alumni sosiologi dan FISIP.Pelantikan ditandai pengucapan kesediaan pengurus IKA Sosiologi FISIP Unri, yang dibacakan Ketua IKA FISIP Dr Morris yang diikuti Robi Armilus.

Usai pelantikan, Kasmarni selaku Dewan Pembina IKA FISIP dan juga alumni sosiologi berharap pengurus IKA Sosiologi menjalankan tugas dengan rasa cinta menjalin kebersamaan antar sesama almamater.“Semoga pengurus yang baru dapat memperkuat komitmen terus berkontribusi dalam menjalankan kewajiban sesuai ADRT IKA. Agar organisasi Ika ke depannya benar-benar merencanakan, mengkoordinasikan dan melaksanakan berbagai tugas serta fungsinya,” harap Kasmarni.

Kasmarni juga menyatakan siap berkomitmen penuh mendukung program dam kegiatan IKA Sosiologi FISIP Unri.Selanjutnya, Ketua Jurusan Sosiologi FISIP Unri diwakilkan Drs Samsul Bahri SSos mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus IKA Sosiologi periode 2023-2027.

Samsul Bahri mengaku dia merupakan alumni sosiologi angkatan 1981, dan bersyukur7 IKA Sosiologi dapat aktif kembali untuk mewadahi silaturahmi antar alumni.“Selamat kepada pengurus IKA sosiologi yang baru dilantik, karena dengan adanya organisasi ini mudah-mudahan dapat menguatkan silaturahmi antar alumni yang tersebar di seluruh Indonesia,” ucap Samsul Bahri.

Menurutnya, saat ini ada lebih kurang 3000 an alumni sosiologi yang telah berhasil di berbagai bidang pekerjaan atau profesi.Dalam kata sambutannya, Ketua IKA FISIP Unri Dr Moris Adidi Yogia mengucapkan selamat kepada Ketua IKA Sosiologi FISIP Unri Robi Armilus dan pengurus.

"Bangunlah sinergitas yang besar untuk berpikir besar dalam aspek akademis. Ini IKA yang keempat kita lantik," kata Moris.Dalam menjalankan organisasi IKA, Dr Morris berharap pengurus menguatkan sinergitas dan konspirasi untuk menjadikan alumni yang hebat dan kuat.

“Selamat bekerja kawan-kawan semuanya kepada adinda dan abang-abang semuanya. Mohon bantuan dan tunjuk ajarnya kepada senior-senior kami,” kata Dr Moris.Sementara itu, Dekan Fisip Unri Dr Meyzi Heriyanto dalam kata sambutannya mengatakan, tanpa kontribusi dari Alumni. Maka Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik ini akan sulit untuk maju.

"Karena itu di periode pertama kami, kami konsolidasi untuk membentuk seluruh IKA yang tadinya vakum, sehingga kembali aktif dibawah kepemimpinan Dr Moris dan jajaran saat ini."Terimakasih kepada Dr Moris yang sudah membantu terbentuknya seluruh IKA Prodi yang ada di Fisip," ucap Meyzi.

Seluruh pengurus IKA FISIP dan jurusan, diajak Dekan bersama-sama meningkatkan konsolidasi dan bersinergi menghasilkan alumni-alumni yang memang komit untuk kemajuan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik."Kami berharap kepada seluruh Alumni yang sudah berhasil membantu alumni kita yang tengah meniti karir agar kita semua pada akhirnya bisa sama-sama berhasil minimal untuk memajukan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Riau dan Indonesia pada umumnya," harap Meyzi.

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
pekanbaru