AGAM - Masyarakat terdampak bencana banjir bandang lahar dingin dan galodo di Kecamatan Canduang dan Kecamatan Sungai Pua Kabupaten Agam melakukan perekaman dokumen kependudukan yang hilang hanyut akibat banjir bandang lahar dingin Sabtu malam (11/5) lalu.
Pelayanan dokumen kependudukan itu dilakukan gerak cepat Pemerintah Kabupaten Agam melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Daldukcapil) Agam, karena dokumen kependudukan terebut sangat penting bagi warga, kata Dita Widiya,M.Si Kabid Pelaksanaan Pencatatan Sipil Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Agam, Senin (13/5) menjelaskan disela-sela pelaksanaan pelayanan kependudukan di posko utama tanggap darurat bencana alam di SD Negeri 08 Kubang Duo Bukik Batabuah.
Sementara Camat Canduang, Syahrul Hamidi menjelaskan, adanya pelayanan gerak cepat bagi petugas Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil melakukan perekaman e-KTP menerbitkan Kartu Keluarga (KK) serta akte kelahiran bagi warga yang terdampak bencana banjir bandang lahar dingin di Nagari Bukik Batabuah merupakan pelayanan gerak cepat ini patut diapresiasi.
Dijelaskan, sekitar 74 Kepala Keuarga (KK) yang berada di pengungsian SD Negeri 08 Kubang Duo Bukik Batabuah ini pada umumnya tidak lagi memiliki dikumen kependudukan, apalagi dikumen kependudukan sangat penting untuk berurusan selanjutnya.
Selain dokumen kependudukan ditelan banjir bandang lahar dingin terang Syahrul Hamidi Camat Canduang juga surat penting bagi warga yang terdampak banjir bandang lahar dingin terebut tidak ada lagi seperti ijazah anak dan surat berharga lainnya.
“Untuk itu kita harapkan kepada warga terdampak supaya melakukan perekaman e-KTP sekaligus menerbitkan Kartu Keluarga (KK) serta Akte kelahiran, sebab dokumen kependudukan ini sangat penting,” ujar Syahrul Hamidi.Dita Widiya,M.Si Kabid Pelaksanaan Pencatatan Sipil Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Agam menambahkan, pelayanan administrasi kepebdudukan dilakukan di posko utama tanggap darurat bencana alam SD Negeri 08 Kubang Duo Bukik Batabuah diharapkan warga yang terdampak bencana alam banjir bandang lahar dingin kembali memiliki dokumen kependudukan.
“Pelayanan dokumen kependudukan ini selain di Nagari Bukik Batabuah Kecamatan Canduang juga kita lakukan di Kecamatan Sungai Pua terutama bagi warga yang terdampak bencana alam yang tidak lagi memiliki dokumen kependudukan, seperti KTP,KK dan Akte Kelahiran sedangkan di posko utama tanggap Darurat Bukik Batabuah sudah kita terbitkan 34 KTP, 12 Kartu Keluarga (KK) dan 14 akte kelahiran,” ujar Dita Widiya.(kasnadi)
Editor : Rahmat