Serangan Siber PDN, Data Hilang di 282 Lembaga, Hanya 44 Instansi Punya Cadangan

×

Serangan Siber PDN, Data Hilang di 282 Lembaga, Hanya 44 Instansi Punya Cadangan

Bagikan berita
Ilustrasi hacker. (Foto: pixabay)
Ilustrasi hacker. (Foto: pixabay)

SINGGALANG - Serangan siber Pusat Data Nasional (PDN), data hilang di 282 Lembaga, hanya 44 instansi punya back up.

Kemenkominfo memprioritaskan pemulihan layanan di 44 Kementerian atau lembaga yang terdampak peretasan di pusat data nasional.

Sebanayak 44 Kementerian itu diprioritaskan karena hanya instansi tersebut yang masih memiliki data cadangan atau backup data pada sistem layanannya.

Sementara serangan cyber terhadap PDN berdampak pada layanan di 282 instansi.

Hal itu disampaikan Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Usman Kansong dilansir dari YouTube Kompascom Reporter on Location, Kamis, 27 Juni 2024.

Namun Usman belum mengungkap detail 44 lembaga mana saja yang diprioritaskan pemulihannya.

"Prioritas itu diperuntukkan pada layanan yang bersentuhan langsung dengan publik. Kita mengutamakan pemulihan penan-penan atau KL yang memiliki back up data. Ya jumlahnya 44," katanya.

Kemudian, pihaknya juga memprioritaskan juga pemulihan pelayanan publik. Pelayanan publik hari ini sudah ada 5 yang pulih.

Kendati demikian, Usman menambahkan, sudah ada l layanan di Kementerian yang dipulihkan.

"Proses pemulihan dilakukan dengan memanfaatkan data cadangan dari masing-masing lembaga. Kita menargetkan bisa memulihkan 18 lembaga pada akhir bulan ini," katanya.

Editor : RC 014
Sumber : YouTube Kompascom Reporter on Location
Bagikan

Berita Terkait
Terkini