LUBUK BASUNG - Akibat curah hujan dengan intensitas tinggi yang melanda Kabupaten Agam pasca beberapa hari lalu, mengakibatkan terjadinya berbagai musibah dan fenomena di Kabupaten Agam.
Pjs Bupati Agam, Dr. Endrizal bersama Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Agam, Ilham meninjau 2 lokasi di Kecamatan Tanjung Mutiara yakni, SD Negeri 12 Batang Tiku dan SDN 08 Durian Kapeh didampingi, Kepala Dinas PUTR, Ofrizon dan Kepala Bappeda Agam, Rahmad Lasmono, Senin (14/10).
Peninjauan PJs Bupati Agam di SD Negeri 12 Batang Tiku, untuk melihat lansung lokasi penampakan buaya yang telah menjadi perhatian masyarakat setempat.
Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan keselamatan siswa dan memberikan solusi atas potensi ancaman dari satwa liar tersebut.
Pada Kesempatan tersebut, Dr. Endrizal menyampaikan keprihatinannya terhadap situasi ini.
“Kita perlu segera mengambil langkah untuk melindungi anak-anak kita di sekolah ini. Keberadaan buaya di sekitar lokasi sekolah tentu sangat berisiko,” katanya.Pjs Bupati Agam menyebutkan bahwa pihaknya akan mengupayakan untuk pembangunan pagar di sekitar area sekolah guna meningkatkan keamanan.
“Pembangunan pagar ini akan menjadi prioritas, sehingga siswa dapat belajar dengan tenang tanpa khawatir akan ancaman dari satwa liar,” katanya
Sementara itu, Camat Tanjung Mutiara, Edo Aipa Pratama menyampaikan, belum ada korban jiwa dari fenomena kemunculan buaya.
“Alhamdulillah dari kejadiaan ini belum adanya korban. Namun, akibatnya beberapa guru dan murid mengalami trauma untuk melansungkan persekolah,” katanya.
Editor : Rahmat